Beauty

My Current Skincare Routine

Hola beauties!

Di postingan kali ini aku mau share ke kalian apa aja produk yang aku lagi pakai di skincare routine aku sehari-hari. Sebenarnya, produk yang aku pakai di skincare routine aku suka berganti-ganti setiap beberapa minggu sekali, kadang karena aku ada produk baru yang harus dicoba, ataupun karena permasalahan kulitku berubah.

Untuk beberapa minggu ini, aku lagi konsisten pakai produk-produk yang akan aku bahas di bawah. Beberapa bulan belakangan, concern kulit aku ingin menghidrasi supaya supple dan terhidrasi dengan baik. Untuk sekarang, concern kulit aku udah ganti fokus menjadi mengobati jerawat, menghilangkan bekas jerawat, dan menyamarkan pori-poriku yang besar. Jadi, produk yang sekarang sedang ku pakai adalah yang concern terhadap masalah-masalah kulit tadi.

Untuk skincare routinenya aku urutkan berdasarkan urutan pemakaian ya.

Toner: Rire Pore Tightening Fresh Toner

skincare routine

Sekarang-sekarang ini, aku lagi berusaha banget buat rajin untuk pakai toner. Sebelumnya, aku pakai hydrating toner dan aku sering banget skip. Nah, setelah toner yang sebelumnya habis, aku mau nyari toner yang concern di masalah pore cleansing atau tightening, dan akhirnya ketemulah Rire Pore Tightening Fresh Toner.

Produk ini di bagian bawah ada bubuk clay nya, jadi harus dikocok sebelum digunakan. So far sih aku suka, karena beneran bikin fresh dan aku juga merasa sekarang muka jadi lebih bersih pori-porinya.

Beli dimana? Aku beli produk ini di website Althea.

 

Lotion: Duplair Clear Moist Lotion

skincare routine 2

Awalnya aku rada bingung juga sih, produk ini toner atau lotion. Tapi karena memang namanya “lotion” dan manfaatnya juga beda, jadi aku pakai produk ini setelah toner. Gampang kok tinggal dituang aja ke tangan, lalu ditepuk-tepuk ke seluruh wajah.

Aku udah pernah review lebih lengkap tentang produk ini, bisa dibaca di postingan berikut: Luxury Skincare dari Jepang: Duplair Clear Moist Lotion First Impression

Beli dimana? Bisa dibeli di website resmi Duplair

 

Pelembab: Neutrogena Hydro Boost Water Gel

skincare routine 3

Setelah lotion, aku pakai pelembab kesayanganku, yaitu Neutrogena Hydro Boost Water Gel. Aku suka banget produk ini karena teksturnya yang cocok sama kulitku dan gampang meresap di kulit. Setelah berbulan-bulan pakai produk ini, berasa banget kulitku jadi nggak dehidrasi lagi.

Aku juga sudah review produk ini di postinganku sebelumnya, bisa dibaca di Favorite Moisturizer: Neutrogena Hydro Boost Water Gel Review

Beli dimana? Aku beli ini di Thailand

 

skincare routine 6

Spot Treatment: Skin Lab Dr. Spot Clear Don’t Touch Trouble

Kalau lagi jerawatan, aku perlu banget pakai spot treatment. Setelah biasanya aku pakai Innisfree Bija Cica Balm atau Lotion, aku mau cobain brand lain. Sebelum aku beli ini, aku lihat reviewnya sudah sangat banyak dan secara general positif mengenai produk ini di website Althea.

Teksturnya gel-like dan warnanya bening. Tinggal ditotol aja ke bagian jerawat yang lagi meradang. Setelah itu tunggu kering dulu, baru bisa dilanjutkan dengan step selanjutnya. Aku sih biasanya pakai ini terakhir karena lama keringnya.

Beli dimana? Aku beli di website Althea.

 

Eye Cream: Milky Dress Wrinkle & Whitening

Berhubung umur sudah seperempat abad, dan menuju late 20s, aku merasa kalau aku harus memulai perawatan anti-aging. Salah satunya dengan memakai eye cream. Di bawah mataku sudah terlihat garis-garis, yang mungkin memang bawaan dari sananya, tapi aku yakin ini bisa diantisipasi dengan perawatan yang tepat.

Saat lagi lihat-lihat eyecream, aku lihat harganya rata-rata lumayan mahal. Tapi, produk Milky Dress Wrinkle & Whitening ini masih masuk di kantongku dan punya banyak review positif, jadi aku yakin buat beli. Produk ini isinya berwarna putih, teksturnya oke tidak terlalu cair dan dipakaipun enak. Untuk hasilnya, aku belum bisa bilang karena masih baru-baru coba.

Beli dimana? Aku beli di website Althea.

 

A.M. Special Routine: Sunscreen

L’oreal UV Perfect Matte & Fresh dan Althea Petal Velvet Sunaway

skincare routine 7

Nah, untuk routine spesial tiap pagi bukan lain adalah, sunscreen! Kalau kamu masih hanya memakai sunscreen saat ingin ke pantai aja, I think you have to change your mind. Sunscreen ini penting banget untuk dipakai sehari-hari, karena kulit kita terpapar bahaya sinar UVA dan UVB setiap harinya.

Sudah sekitar setahun lebih, aku rutin untuk memakai sunscreen setiap hari, atau at least setiap aku mau pergi keluar rumah. Setahun kebelakang aku tinggal di Thailand yang panasnya menurutku melebihi Jakarta, jadi aku mulai sadar untuk memakai sunscreen setiap hari, meskipun hanya ke kampus atau hanya mau nongkrong sama temen-temen. Sekarang, sunscreen udah jadi step essential di skincare routine aku. Aku pakai sunscreen sebagai step terakhir skincare, dan untuk mengawali step make up.

Ada dua brand sunscreen yang lagi aku pakai bergantian, yaitu Althea Petal Velvet Sunaway, dan L’oreal UV Perfect Matte & Fresh. Keduanya, aku udah pernah review lebih detil di postingan sebelumnya. Kalian bisa cek di Unboxing dan Review Welcome Gifts dari Althea #AltheaAngels dan Car Free Day Bersama L’oreal UV Perfect Matte & Fresh.

Beli dimana? Althea Petal Velvet Sunaway bisa dibeli di website Althea, dan L’oreal UV Perfect Matte & Fresh bisa dibeli di website Sociolla ataupun drugstore terdekat.

 

P.M. Special Routine: Sleeping Mask

Naruko Raw Job’s Tears Supercritical CO2 Pore Minimizing & Brightening Night Gelly

Karena aku suka males maskeran dan ngga terlalu rutin juga, jadi aku memutuskan buat beli sleeping mask. Menurutku, sleeping mask praktis dan karena dipakainya lama selama kita tidur jadi nutrisinya lebih menyerap, hahaha pardon my logic. Trus waktu itu di Indonesia lagi booming brand Naruko asal Taiwan ini. Banyak yang bilang bagus, jadi aku cobain salah satunya, yaitu Naruko Raw Job’s Tears Supercritical CO2 Pore Minimizing & Brightening Night Gelly.

Kenapa aku pilih varian yang ini? Karena sekali lagi concern aku adalah ke pori-pori. Pas waktu beli ini, aku juga belum ada produk yang fungsinya brightening, jadi aku makin tertarik sama varian yang ini. Awalnya, teksturnya agak aneh sih menurutku. Kayak lengket-lengket gitu, tapi sesuai dengan namanya “gelly”. Sekarang aku suka banget pake ini, apalagi kalau lagi males skincarean malem-malem, biasanya cuma cuci muka trus langsung pake sleeping mask, hehehe.

Beli dimana? Aku beli ini di Watsons Thailand. Naruko juga ada kok di Indonesia. Tapi aku kurang tau varian yang ini ada atau enggak.

 

Skincare Tools: Cotton/Kapas

Watsons Air-laid Facial Puffs

Menurutku, kapas penting banget buat keseharian kita. Bisa buat toner, ngerapihin make up maupun cleansing. Kapas juga cocok-cocokan, ada yang seratnya amburadul jadi bikin nggak nyaman dipake, ada yang persegi, ada yang bulat, banyak pilihannya. Nah, aku paling nggak suka kapas yang lapisan paling luarnya itu seratnya suka amburadul, jadi setelah kita pakai ke muka, suka banyak serat-serat kapas yang ketinggalan di muka.

Sekitar sebulanan lalu, pas lagi nyari blush on Emina di Watsons, aku nemu kapas ini. Kebetulan lagi Buy 1 get 1 free, dan packagingnya juga bagus ada boxnya sekaligus warnanya pun pink warna kesukaanku, hehehe. Aku belum sadar kalau kapas ini isinya beda sama kapas-kapas biasa.

Jadi, kapas ini lebih tipis dan satuannya itu panjang terlipat dua seperti di gambar. Nggak ada serat-serat tebal seperti kapas pada umumnya. Satu kapas panjang itu biasanya aku bagi jadi 4 potongan untuk pemakaian toner. Hemat beb, hehe. Kalau untuk bersihin wajah aku pakai 1-2 kapas aja. So far aku suka banget pakai kapas ini, dan sepertinya bakal repurchase kalau nanti sudah habis.

Beli dimana? Di Watsons Indonesia

Jadi itulah beberapa step dari skincare routine yang aku sekarang lagi pakai. I hope it helps untuk kalian yang lagi cari-cari produk ataupun penasaran sama produk-produk diatas.

WhatsApp Image 2019-02-19 at 10.37.08 PM

Oh iya, postingan ini merupakan kolaborasi dengan Komunitas Beautygoers. Learn more about Beautygoers in their Instagram and Blog. Any concern atau info yang mau di-share silahkan ramein di kolom komentar ya. Thank you for reading 🙂

xoxo

No Comments

Tulis Komentar Disini